Harga Batu Akik Termahal

Harga Batu Akik Termahal mencapai ratusan ribu rupiah. Hal ini berhubungan dengan keindahan, keunikan, khasiat dan kelangkaan  batu akik tersebut. Popularitas batu akik yang semakin tinggi, juga mengakibatkan harganya semakin melonjak. Apa saja jenis batu akik termahal yang sangat digemari masyarakat Indonesia?

Batu Bacan

Batu akik ini ditemukan di kawasan Pulau Bacan Halmahera Selatan, Provinsi Maluku Utara. Batu Bacan Palamea dan Bacan Doko merupakan jenis yang paling populer. Perbedaan keduanya terlihat dari warnanya. Bacan Doko menampilkan warna hijau gelap. Sedangkan Palamea nampak hijau kebiruan.

Batu Safir

Batu mulia ini populer dengan warna birunya, meskipun dijumpai dengan warna lainnya, seperti ungu, kehijauan, merah mudah, kuning dan jingga. Batu akik ini dipercaya bisa memberikan ketenangan pikiran , melancarkan aura positig dan meningkatkan daya pikir bagi penggunanya.

Batu Zamrud

Warna batu akik ini hijau bening sampai yang hijau tua dan telah dikenal sejak ribuan tahun  silam. Harganya sangat tinggi, sehingga seringkali dipercaya sebagai perlambang kedamaian dan kemakmuran.

Batu Ruby

Batu akik ini dikenal juga dengan nama Batu Merah Delima. Batu akik ini dipercaya sebagai perlambang keberanian dan kekuatan. Semakin unik dan berkualitas, maka harganya bisa selangit.

Batu Topaz


Pilihan warna batu akik ini adalah jingga sedikit kemerahan, biru dan kuning. Jenis batu mulia ini banyak dijumpai di Meksiko, Brazil, Rusia, Srilanka dan berbagai negara lainnya. Batu Topaz dipercaya memiliki kandungan energi alam yang sangat berkhasiat bagi penggunanya. Sehingga bisa meningkatkan kesehatan jasmani dan rohani. Dengan begitu bisa memberikan kedamaian, meningkatkan daya kerja otak dan menghilangkan depresi.




0 Komentar untuk "Harga Batu Akik Termahal"

 
Template By Kunci Dunia
Back To Top